Pendidikan

Ketua Dewan Pendidikan Kota Depok, Jelaskan Pendidikan Sekolah Islam Terpadu di Seminar Pendidikan Islam STEI SEBI 

118
×

Ketua Dewan Pendidikan Kota Depok, Jelaskan Pendidikan Sekolah Islam Terpadu di Seminar Pendidikan Islam STEI SEBI 

Sebarkan artikel ini
Ketua Dewan Pendidikan Kota Depok, H. Dedy Martoni, S.Pd., M.Si menjadi pembicara Seminar Pendidikan Islam STEI SEBI yang mengusung tema  “Peran Penting Pendidikan Islam dalam Menyiapkan SDM Unggul Menuju Indonesia Emas 2045” di Hotel Bumi Wiyata, Depok, Kamis (14/12/2023). (Foto: Dok SEBI)

Sukabumihitz.com, Depok– Ketua Dewan Pendidikan Kota Depok, H. Dedy Martoni, S.Pd., M.Si menjadi pembicara Seminar Pendidikan Islam STEI SEBI pada Kamis, 12 Desember 2023. Seminar itu mengusung tema  “Peran Penting Pendidikan Islam dalam Menyiapkan SDM Unggul Menuju Indonesia Emas 2045”.

Dalam kesempatan tersebut,  Martoni yang juga Dosen Luar Biasa STEI SEBI menjelaskan model pendidikan integratif yang dilakukan oleh Sekolah Islam Terpadu (SIT). “Sekolah Islam Terpadu (SIT) adalah sekolah yang diselenggarakan dengan memadukan secara integratif nilai dan ajaran Islam dalam bangunan kurikulum dengan pendekatan pembelajaran yang efektif dan pelibatan optimal serta kooperatif antara guru dan orang tua serta Masyarakat untuk membina karakter dan kompetensi peserta didik,” jelas Martoni dalam rilis yang diterima Sukabumihitz.com.

Lebih lanjut, menurut Martoni, model pendidikan integratif ini bertujuan agar peserta didik tidak dikotomis pada ilmu agama dan umum. Peserta didik diberikan pemahaman bahwa “Kampung” mereka, dimanapun tinggal dan belajar adalah akhirat. Dengan penanaman nilai ini dan bonus demografi pada tahun 2025, SIT dapat melahirkan peserta didik yang berkarakter mulia dan memiliki kecintaan kepada Allah SWT.

“SIT memiliki dua pilar utama, yaitu 1) Pendekatan diri kepada Allah dan 2) Pengembangan kemampuan sesuai dengan bakat dan kecenderungan. Pengembangan pada seluruh potensi baik (fitrah) manusia agar mampu memakmurkan kehidupan dalam tatanan hidup Bersama dengan aman, damai dan sejahtera,” ucap Martoni.

Baca Juga : Berdaya Saing dengan Observasi Bisnis UMKM oleh  Mahasiswa STEI SEBI Semester 7

Martoni menutup materi dengan menyebut bahwa dengan dua pilar tersebut, SIT akan mampu berkontribusi pada NKRI dengan SDM berkualitas. Tidak lupa, Martoni mengucapkan terimakasih kepada STEI SEBI karena telah menyelenggarakan seminar pendidikan Islam di tengah pentingnya penanaman nilai-nilai agama kepada para peserta didik.