BeritaPendidikan

Penyerahan Mahasiswa Kampus Mengajar 7 di SDN Surakarya 01 Menandai Awal Perjalanan Kampus Mengajar 2024

360
×

Penyerahan Mahasiswa Kampus Mengajar 7 di SDN Surakarya 01 Menandai Awal Perjalanan Kampus Mengajar 2024

Sebarkan artikel ini
Lapor Diri dan Penyerahan Peserta Kampus Mengajar Angkatan 7 Kepada Dinas Pendidikan
Lapor Diri dan Penyerahan Peserta Kampus Mengajar Angkatan 7 Kepada Dinas Pendidikan

Sukabumihitz – Kegiatan Kampus Mengajar Angkatan 7 pada tahun 2024 merupakan bagian dari Program Kampus Merdeka. Ini adalah peluang bagi mahasiswa untuk belajar di luar lingkungan kampus selama satu semester. Mahasiswa berperan sebagai mitra guru guna mengembangkan inovasi pembelajaran dan menciptakan strategi pembelajaran yang kreatif dan menarik. Tak lupa, ini juga akan meningkatkan kemampuan mereka dalam menyelesaikan permasalahan yang kompleks.

Siti Masripah, M.Kom adalah salah satu Dosen Pendamping Lapangan (DPL) dari Program Studi Sistem Informasi Akuntansi di Kampus Kota Bogor, yang berpartisipasi dalam kegiatan Kampus Mengajar angkatan 7 tahun 2024. Penempatannya di dua sekolah di wilayah Bojonggede Kabupaten Bogor, yaitu Sekolah SDN Surakarya 01 dan SDN Naggerang 01. Di setiap sekolah, terdapat lima mahasiswa yang bertugas, masing-masing berasal dari berbagai universitas. Beberapa universitas yang termasuk di antaranya yakni Universitas Pendidikan Indonesia, Universitas Pamulang, Universitas Indraprasta PGRI, Sekolah Tinggi Teknologi Terpadu Nurul Fikri, Universitas Pakuan, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, STKIP Arrahmaniyah, dan Institut Bisnis dan Informatika (IBI) Kosgoro 1957.

Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor
Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor

Sebelum DPL dan mahasiswa yang bertugas di sekolah-sekolah penempatan, langkah pertama yang paling penting adalah melaporkan diri ke Dinas Pendidikan setempat. Sebagai contoh,  Siti Masripah yang mendapatkan tugas di Kabupaten Bogor, bersama dengan DPL dari kampus lain, melakukan kunjungan awal untuk proses lapor diri pada tanggal 2 Februari 2024. Pada tanggal 22 Februari 2024, pihak Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor menerima DPL dan mahasiswa KM7, serta memberikan Surat Tugas untuk penugasan ke sekolah-sekolah. Proses ini terlaksana secara offline di Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor, dan juga secara online melalui aplikasi Zoom Meeting.

Lapor Diri Peserta Kampus Mengajar Angkatan 7 Kepada Dinas Pendidikan
Lapor Diri Peserta Kampus Mengajar Angkatan 7 Kepada Dinas Pendidikan

Lainnya : Daarut Tarmizi, Pesantren Tahfizh-Bahasa-IT Bernuansa Alam di Sukabumi

Langkah selanjutnya dalam kegiatan Kampus Mengajar adalah penyerahan mahasiswa KM7 ke sekolah, yang berlangsung pada tanggal 26 Februari 2024. DPL beserta mahasiswa melakukan kunjungan ke sekolah yang menjadi tujuan untuk melaksanakan proses penyerahan. Selain itu, terlaksana pula observasi awal guna mempersiapkan mahasiswa dalam menjalankan program Kampus Mengajar.

Penyerahan mahasiswa ke Sekolah SDN Surakarya 01  mendapat sambutan baik oleh Kepala Sekolah, Bapak Cecep Supriyadi M.Pd. Setelah itu, mahasiswa ditempatkan bersama guru pamong sebagai tempat untuk berdiskusi terkait kegiatan di sekolah. Dengan penyerahan mahasiswa KM7 di sekolah penugasan, mereka sudah dapat mulai menjalankan tugas mereka dengan baik hingga berakhirnya masa penugasan pada bulan Juni 2024.

Baca Juga : Gempa Bumi 5,7 SR Di Bayah Banten Terasa Hingga Ke Sukabumi