BeritaBisnisGameTeknologi

Realme GT6 vs Poco F6: Siapa Jawara Smartphone 2024?

109
×

Realme GT6 vs Poco F6: Siapa Jawara Smartphone 2024?

Sebarkan artikel ini
Perbandingan Smartphone Realme GT6 VS Poco F6 | doc : istimewa

Sukabumihitz – Persaingan antara Realme dan Xiaomi telah berlangsung lama dengan kedua merek ini terus bersaing ketat di pasar smartphone. Sebagai pemain besar, Realme dan Xiaomi berlomba-lomba menghadirkan smartphone berkualitas tinggi dengan harga yang terjangkau, terutama di segmen menengah ke atas.

Mengutip dari wowbabel.com, pada tahun 2024 menyaksikan persaingan yang semakin intens dengan peluncuran dua smartphone terbaru yang banyak orang bicarakan yaitu Realme GT6 dan Poco F6.

Sore hari ini pukul 15:00 WIB Acara peluncuran ponsel Realme GT 6 akan digelar secara fisik (offline) di Milan, Italia. Acara tersebut juga disiarkan secara daring di kanal YouTube resmi Realme Indonesia.

Perbandingan Realme GT6 VS Poco F6

Body dan Desain

Realme GT6 memiliki tiga kamera belakang dalam formasi ala iPhone dengan dual LED flash. Body dan frame samping terbuat dari plastik, membuatnya ringan dengan berat sekitar 191 gram. Smartphone ini juga memiliki rating IP65, yang berarti tahan debu dan pancaran air bertekanan rendah, menambah ketahanan dalam penggunaan sehari-hari.

Melansir dari gsmarena.com, Poco F6 memiliki desain mengikuti pendahulunya, Poco F5, dengan bingkai datar dan sudut-sudut lembut. Ponsel ini juga menonjolkan cincin khas yang mengelilingi dua sensor kamera besar di bagian belakang. Beratnya hanya 179 gram, dan dilengkapi dengan kemampuan tahan air IP64 serta ketahanan terhadap debu.

Smartphone ini juga memiliki rating IP64, yang berarti tahan debu dan cipratan air, menambah ketahanan dalam penggunaan sehari-hari.

Baca juga : Xiaomi 15 Menggebrak Pasar, Smartphone Pertama dengan Chipset Snapdragon 8 Gen 4 Siap Dirilis pada Oktober 2024

Layar

Realme GT6 hadir dengan layar 6,78 inci 1,5K AMOLED dari BOE dan teknologi S1 Micro Curve yang menawarkan tampilan visual imersif dengan kecepatan refresh 120Hz dan kecerahan hingga 6.000 nits. Layar ini juga memiliki perlindungan Gorilla Glass Victus 2 dan fitur PWM Dimming 21.160 Hz untuk kenyamanan mata.

Poco F6 menampilkan layar Flow AMOLED 6,67 inci dengan resolusi 1,5Q, refresh rate 120Hz, dan touch sampling rate 480Hz. Kecerahan maksimal mencapai 2.400 nits dengan bezel tipis dan perlindungan Gorilla Glass Victus. Layar ini juga mendukung HDR10+ dan Dolby Vision, serta bersertifikasi Widevine L1 untuk kualitas tayangan Netflix HD.

Kamera

Realme GT6 menggunakan kamera utama 50MP Sony IMX800 dengan OIS dan kamera ultrawide 8MP Sony IMX355. Kemampuan perekaman video mencapai 4K pada 60 FPS. Kamera depannya 32MP mampu merekam video 4K pada 30 FPS.

Poco F6 memiliki kamera utama 50MP Sony IMX882 dengan OIS, kamera ultrawide 8MP, dan kamera makro 2MP. Perekaman video hingga 4K pada 30 FPS. Kamera depan 20MP mampu merekam video Full HD dengan pilihan frame rate 30 hingga 60 FPS.

Performa

Realme GT6 ditenagai oleh chipset Snapdragon 8S Gen 3 dengan teknologi fabrikasi 4nm dari TSMC. Varian Indonesia hadir dengan RAM 12GB dan penyimpanan internal 256GB, menggunakan LPDDR5X dan UFS 4.0. Smartphone ini menjanjikan tiga kali update OS dan empat tahun pembaruan keamanan, dan memiliki baterai berkapasitas 5.500mAh dengan dukungan pengisian cepat 120W. Harga Smartphone tersebut sekitar Rp 7.999.000 untuk varian 12GB/256GB.

Poco F6 juga menggunakan chipset Snapdragon 8S Gen 3 dengan fabrikasi 4nm. Varian memori mencakup RAM 8GB/256GB dan 12GB/512GB, juga menggunakan LPDDR5X dan UFS 4.0. Poco F6 berjalan pada Android 14 dengan antarmuka MIUI dan tiga kali update OS serta empat tahun pembaruan keamanan. Memiliki baterai 5.000mAh dengan dukungan pengisian cepat 90W. Kisaran Harga Smartphone ini sekitar Rp 5,5 jutaan untuk varian 8GB/256GB dan Rp 6,5 hingga 6,9 jutaan untuk varian tertinggi 12GB/512GB.

Jika Anda mencari smartphone dengan performa tinggi dan harga terjangkau, Poco F6 adalah pilihan yang menarik dengan harga sekitar Rp 5 jutaan. Ponsel ini dapat bersaing dengan ponsel kelas Rp 8 jutaan. Namun, jika Anda mencari penyempurnaan dan lebih banyak fitur, Realme GT6 dengan harga lebih tinggi bisa menjadi pilihan Anda.

Dengan perbandingan ini, Poco F6 unggul dalam hal penyimpanan internal yang besar dan performa yang tidak kalah dengan Realme GT6. Siapkan budget sekitar Rp 5 jutaan untuk mendapatkan Poco F6 yang menawarkan nilai terbaik di kelasnya.

Baca juga : Temukan Kecerdasan Baru dengan Apple Intelligence di Perangkat Apple Anda!