Pendidikan

Prodi Sistem Informasi Kampus Sukabumi Gandeng Pengusaha IT Kembangkan Kurikulum Berbasis MBKM

267
×

Prodi Sistem Informasi Kampus Sukabumi Gandeng Pengusaha IT Kembangkan Kurikulum Berbasis MBKM

Sebarkan artikel ini

SukabumiHitz.Com – Dalam Meningkatkan kualitas lulusan mahasiswaNya, Program Studi Sistem Informasi Kampus Kota Sukabumi menggelar kegiatan FGD (Focus Group Discusion) dengan Alumni dari Universitas Bina Sarana Informatika yang telah berkecimpung di dunia IT dan Memiliki StartUp yakni Muhammad Syahril Ramdhan Arrasyid owner dari PT.Syira kegiatan yang dilaksanakan di Ruang Rapat Universitas BSI Pada, 16 September 2023.

Pada Kegiatan tersebut hadir pula tim penyusun Kurikulum Program Studi Sistem Informasi Kampus Kota Sukabumi serta Kaprodi Sistem Informasi Kampus Kota Sukabumi, Bapak Agung Wibowo, ST.M.Kom

Dalam paparannya agung menuturkan bahwa program studi sistem Informasi saat ini mencoba mengembangkan kurikulum serta penambahan materi terbaru untuk memenuhi kebutuhan dunia Usaha dan dunia Industri saat ini, termasuk pembaharuan materi ajar yang sesuai dengan perkembangan saat ini.

Sementara Itu Menurut Syahril kebutuhan dunia industri khusunya dalam dunia digital mengalami beberapa perubahan karena beberapa Bahasa pemrograman seperti PHP sudah mulai di tinggalkan dan lebih megarah ke Java, Low code terkhusus low code programmings sedang berkembang selain itu no-SQL juga saat ini sedang hype untuk support data mining.

Selain itu syahril juga menuturkan saat ini perusahaanya sedang mengembangkan Perusahaan barunya yakni syra grow berupa cased based mini project for IT start-up, dan nantinya bisa jadi lokasi mahasiswa untuk magang dan mendapatkan pengalaman langsung dalam dunia kerja

“Saat Ini kami sedang Mengambangkan Syra Grow berupa Project Case Base Mini untuk startup baru, nanti mungkin dari mahasiswa di UBSI ini bisa ikut mengembangkan project atau magang di kami agar mahasiswa merasakan sendiri pengalaman di dunia Industri” Ucap Syahril.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *