Sukabumihitz – Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) Sukabumi turut mendampingi pelajar menentukan masa depan pendidikan melalui partisipasi aktif dalam SMARSI Education Fair 2026 yang digelar SMAN 1 Cikembar pada Rabu (21/01). Kegiatan ini menjadi ruang strategis bagi UBSI untuk berbagi wawasan seputar dunia perkuliahan sekaligus memperkenalkan konsep Kampus Digital Kreatif yang relevan dengan kebutuhan generasi muda saat ini.
SMARSI Education Fair 2026 menghadirkan 31 perguruan tinggi. Terdiri dari 16 PTN dan 15 PTS yang turut aktif berpartisipasi. Di tengah antusiasme siswa, UBSI Sukabumi hadir memberikan gambaran seputar perkuliahan. Tim juga membantu siswa mengenali potensi diri sekaligus menyesuaikannya dengan pilihan pendidikan lanjutan.
Sebagai Kampus Digital Kreatif, UBSI Sukabumi menekankan pentingnya pendidikan yang adaptif terhadap perkembangan teknologi dan kebutuhan industri. Kampus ini menghadirkan kurikulum berbasis praktik, pembelajaran digital, serta lingkungan akademik yang mendorong kreativitas dan inovasi mahasiswa. Selain itu, fasilitas pendukung seperti laboratorium berbasis teknologi, student corner yang nyaman, serta sistem pembelajaran fleksibel menjadi nilai tambah dan daya tarik.

Baca juga: OSIS SMAN 1 Parakansalak Berperan Aktif Sukseskan Career Day 2026
Di samping itu, UBSI Sukabumi juga membuka berbagai program beasiswa sebagai bentuk dukungan nyata bagi siswa yang ingin melanjutkan pendidikan tinggi. Berikut beberapa program beasiswa yang ada di UBSI Sukabumi:
Partisipasi UBSI Sukabumi dalam SMARSI Education Fair 2026 bertujuan membantu siswa menghadapi masa transisi setelah lulus SMA. Melalui ajang ini, siswa memperoleh ruang untuk menggali informasi tentang dunia kampus, prospek karier, serta kesiapan menghadapi tantangan masa depan. Oleh karena itu, kehadiran UBSI menjadi salah satu referensi penting bagi siswa yang ingin berkembang di lingkungan kampus modern dengan orientasi keterampilan digital.
UBSI Sukabumi menegaskan perannya sebagai mitra strategis sekolah dalam menyiapkan generasi muda yang unggul, kreatif, dan siap bersaing. Selain itu, UBSI terus berupaya menghadirkan pendidikan yang tidak hanya berfokus pada gelar akademik, tetapi juga pada pembentukan kompetensi dan karakter mahasiswa untuk masa depan yang lebih cerah.














