Berita

Ramai Pengunjung Saat Long Weekend, Pantai RTH Citepus Sukabumi Tercemar Sampah

84
×

Ramai Pengunjung Saat Long Weekend, Pantai RTH Citepus Sukabumi Tercemar Sampah

Sebarkan artikel ini
Pantai Citepus Sukabumi Dipenuhi Sampah yang Bertebaran
Pantai Citepus Sukabumi Dipenuhi Sampah yang Bertebaran| Sumber: tribunnews.com

Sukabumihitz – Libur panjang Maulid Nabi Muhammad SAW pada Jumat (5/9) dimanfaatkan banyak wisatawan untuk berkunjung ke Pantai Ruang Terbuka Hijau (RTH) Citepus, Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. Pantai ini menjadi salah satu destinasi favorit keluarga karena wisatawan bisa menjangkaunya dengan mudah serta menikmati panorama laut yang indah. Mengutip dari Sukabumiupdate.

Namun, keindahan Pantai Citepus tercoreng dengan banyaknya tumpukan sampah yang berserakan di sepanjang bibir pantai. Mulai dari kayu, styrofoam, hingga plastik menumpuk di area pasir sehingga mengurangi kenyamanan para pengunjung.

Baca juga: DP2KBP3A Kota Sukabumi Buka Layanan KB Gratis, Catat Jadwalnya

Lina (35), wisatawan asal Sukabumi, mengaku khawatir ketika anak-anaknya bermain di tepi pantai. Ia menilai sampah berpotensi membahayakan keselamatan.

“Pantainya indah, biasanya kami sering ke sini saat liburan. Sayangnya sekarang jadi kotor, saya takut kalau ada benda tajam,” ungkapnya.

Adi (27), pengunjung asal Bogor, juga merasakan kekecewaan serupa. Ia menyebut seharusnya ada petugas yang rutin melakukan pembersihan agar wisatawan bisa lebih nyaman.

“Kami jauh-jauh datang untuk refreshing, tapi melihat banyak sampah jadi kurang menikmati. Saat Lebaran lalu pantai masih bersih, tapi sekarang kondisinya jauh berbeda. Setelah ini mungkin pindah ke Pantai Karanghawu,” ujarnya.

Meski banyak sampah menumpuk di sepanjang pantai, wisatawan tetap memadati RTH Citepus selama long weekend. Pantai ini masih menjadi pilihan utama wisatawan lokal maupun luar daerah untuk menghabiskan waktu bersama keluarga.

Baca juga: Bupati Labuhanbatu Dorong Gaya Hidup Sehat Anak Lewat Lomba Senam