Pendidikan

SD Bosowa  Bina Insani Gelar Sosialisasi Program Perundungan

206
×

SD Bosowa  Bina Insani Gelar Sosialisasi Program Perundungan

Sebarkan artikel ini
SD Bosowa  Bina Insani, Bogor,   bekerja sama dengan Binmas Polresta Bogor (Iptu Etik Kusnaeni) dan Perlindungan Perempuan dan Anak (AKP Ni Komang Arini) Polresta Bogor mengadakan penyuluhan mengenai pencegahan perundungan di kalangan peserta didik, Kamis (19/10/2023). (Foto: Dok SBBI)

Sukabumihitz.com, Bogor– Beberapa pekan terakhir ramai dibicarakan perundungan di lingkungan sekolah. Hal ini tentu saja sangat mengkhawatirkan jika dibiarkan dan terus terjadi.

Sebagai wujud perhatian atas fenomena yang sedang menjadi bahan perhatian Masyarakat luas, SD Bosowa  Bina Insani Bogor mengadakan program sosialisasi seputar perundungan. Kegiatan yang diselenggarakan pada hari Kamis, 19 Oktober 2023 ini bertempat di Masjid Al Ikhlas Bosowa Bina Insani Bogor.

Kepala SD Bina Insani, Dra. Eka Rafikah menyampaikan,  perundungan (bullying) menjadi masalah sosial yang tidak pernah berakhir di tengah masyarakat. “Permasalahan ini dapat ditemukan dalam berbagai konteks sosial seperti pendidikan, dunia kerja, bahkan dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya dalam rilis yang diterima Sukabumihitz.com.

Selain itu, Eka memyampaikan, pelaku dan korban juga datang dari berbagai latar belakang usia. Anak dan remaja merupakan usia yang rentan terkena perundungan. Sementara itu, sekolah merupakan tempat yang paling sering ditemui kasus perundungan, bahkan, terkadang permasalahan ini sudah terinternalisasi dengan kegiatan lainnya.

Baca Juga : SD Bina Insani Borong Penghargaan di Ajang Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) Tingkat Tanah Sareal, Kota Bogor

“Kasus perundungan yang sudah membudaya membuat siswa terkadang tidak menyadari bahwa mereka melalukan tindakan tersebut. Oleh karena itu, setiap sekolah memerlukan sebuah penyuluhan yang dapat meningkatkan pemahaman siswa tentang perundungan,” tambahnya.

Kerja sama SD Bina Insani dengan Binmas Polresta Bogor (Iptu Etik Kusnaeni) dan Perlindungan Perempuan dan Anak (AKP Ni Komang Arini) Polresta Bogor mengadakan penyuluhan mengenai pencegahan perundungan di kalangan peserta didik.

“Tujuan dari kegiatan ini adalah peserta didik mengetahui dan memahami apa itu perundungan, juga menyadari agar mereka bisa menjaga sikap dan perbuatannya yang bisa menyebabkan terjadinya perundungan,” kata Eka.

“Semoga seluruh peserta didik SD Bina Insani setelah mengikuti kegiatan ini dapat mengaplikasikan materi yang disampaikan dan menjaga kenyamanan dalam berteman dan bersosialisasi di mana pun mereka berada,” tutur Eka saat kegiatan berlangsung.