PendidikanTeknologi

Cerminkan Keunggulan dalam Pendidikan Teknologi, Prodi Sistem Informasi Universitas BSI Raih Akreditasi Unggul

60
×

Cerminkan Keunggulan dalam Pendidikan Teknologi, Prodi Sistem Informasi Universitas BSI Raih Akreditasi Unggul

Sebarkan artikel ini
akreditasi unggul
Universitas Bina Sarana Informatika Kampus Kalimalang | Doc: Istimewa

Sukabumihitz – Jakarta – Program Studi Sistem Informasi, Universitas BSI berhasil mencapai sebuah pencapaian yang luar biasa dengan memperoleh akreditasi “Unggul” dari Lembaga Akreditasi Mandiri Informatika dan Komputer (LAM INFOKOM). Prestasi ini diresmikan melalui Keputusan LAM INFOKOM No.071/SK/LAM_INFOKOM/Ak/S/VIII/2024, yang disampaikan secara resmi kepada Universitas BSI pada Kamis (22/8).

Sriyadi Ketua Prodi Sistem Informasi Universitas BSI, mengungkapkan rasa syukur dan kebanggaannya atas pencapaian ini. Menurutnya, akreditasi “Unggul” ini merupakan hasil dari upaya bersama yang konsisten dan kerja keras dari seluruh civitas akademika. Mulai dari dosen, mahasiswa, hingga staf administrasi.

“Kami bersyukur akhirnya mendapatkan akreditasi unggul. Ini membuktikan bahwa Universitas BSI semakin berkualitas,” ujar Sriyadi, dalam keterangan tertulis, Sabtu (24/8).

Baca juga: Persiapkan Mahasiswa Menjadi Pemimpin Berkualitas, BEM Universitas BSI Sukabumi Gelar LKMM-Tingkat Dasar

Ia jua menambahkan bahwa akreditasi “Unggul” ini semakin memperkokoh posisi Universitas BSI sebagai Kampus Digital Kreatif yang berperan aktif dalam mencetak lulusan berkualitas. Serta tidak hanya siap memasuki dunia industri tetapi juga mampu bersaing di kancah global.

“Melalui akreditasi unggul ini, Universitas BSI berharap semakin melebarkan sayapnya dalam mendukung pengembangan talenta digital di Indonesia,” jelasnya.

Keberhasilan ini menjadi cerminan dari komitmen Universitas BSI dalam menjaga standar pendidikan tinggi yang tidak hanya kompeten, tetapi juga relevan dengan kebutuhan industri di era digital.

Universitas BSI berkomitmen untuk terus berinovasi dan memperluas kerja sama dengan berbagai mitra industri serta institusi pendidikan lainnya, baik di dalam negeri maupun di luar negeri. Hal ini untuk memastikan bahwa kurikulum selalu up-to-date dan sesuai dengan perkembangan teknologi terbaru. Sehingga para lulusan tidak hanya memiliki keterampilan teknis yang tinggi, tetapi juga soft skills yang diperlukan.

Baca juga: Akuntansi S1Plus: Dua Gelar dan Ijazah serta Beasiswa 100% di Universitas BSI Sukabumi!!

5 Prospek Karier dan Gaji Lulusan Sistem Informasi