FilmHiburan

Review Film “The Shadow Strays”: Aksi Brutal Penuh Emosi

91
×

Review Film “The Shadow Strays”: Aksi Brutal Penuh Emosi

Sebarkan artikel ini
The Shadow Strays, film action Indonesia terbaru garapan Timo Tjahjanto
The Shadow Strays, film action Indonesia terbaru garapan Timo Tjahjanto

Sukabumihitz – Timo Tjahjanto kembali hadir dengan karya laga intens melalui “The Shadow Strays”. Film ini memadukan aksi brutal dan emosi mendalam dalam cerita yang penuh kejutan. Film ini rilis di Netflix pada 17 Oktober 2024 setelah melangsungkan premiere di Toronto International Film Festival 2024 di bulan September.

Aurora Ribero, berperan sebagai 13, tampil memukau sebagai pembunuh bayaran terbaik organisasi internasional The Shadow. Penonton akan masuk ke dunia kelam yang penuh intrik, dengan latar seperti gudang tua dan klub malam neon-lit. Setiap adegan memperkuat nuansa gritty dunia bawah tanah, menyuguhkan visual yang memanjakan mata.

Dimensi emosional hadir pada scene antara 13 dan anak kecil bernama Monji | sumber: Film The Shadow Strays

Karakter 13 terlihat kuat secara fisik dan emosional. Selain itu, Ia menunjukkan kegigihan luar biasa dalam setiap pertempuran. Hubungannya dengan Monji, bocah kecil yang kehilangan ibunya, menjadi inti cerita yang memberikan dimensi emosional. Konflik personal ini membawa warna berbeda di tengah aksi yang mendominasi layar.

Aksi laga dalam film ini terasa nyata. Timo juga menghadirkan koreografi intens dengan kombinasi efek praktikal dan CGI. Setiap pertarungan juga mengedepankan ketegangan maksimal. Close-up adegan aksi, seperti tikaman bertubi-tubi dengan iringan efek suara, menambah atmosfer sadis. Selain itu, setiap karakter membawa gaya bertarung unik yang mencerminkan kepribadian mereka.

Penggunaan kostum menambah kesan brutalisme dalam film | sumber: Film The Shadow Strays

Tata rias dan kostum menjadi elemen penting yang membuat karakter terasa hidup. Setiap detail juga menambah daya tarik visual film. Penonton dapat merasakan pesona sekaligus brutalitas dengan visual yang sangat baik.

Bagi penggemar film laga, The Shadow Strays menjadi sajian penuh adrenalin. The Shadow Strays menjadi salah satu film yang dinantikan penonton pecinta adegan aksi hingga slasher. Timo menyuguhkan aksi bertarung tanpa henti serta cerita yang emosional. Banyak sekali adegan penuh darah yang ditampilkan oleh Timo Tjahjanto dalam durasi 143 menit. Selain itu, film ini berhasil menggabungkan estetika visual dengan kedalaman karakter, menciptakan pengalaman sinematik yang sulit terlupakan.

“The Shadow Strays” tidak hanya menawarkan aksi spektakuler tetapi juga cerita yang penuh hati, menjadikannya salah satu film laga terbaik tahun ini.

Baca Juga: The Wild Robot Ketika Animasi Mengajarkan Kasih Sayang Tanpa Batas