Musik

Kau Masih Kekasihku: Lagu Cinta yang Tak Pernah Usai

695
×

Kau Masih Kekasihku: Lagu Cinta yang Tak Pernah Usai

Sebarkan artikel ini
lagu kau masih kekasihku
Lagu “Kau Masih Kekasihku” dari band pop-rock Indonesia, Naff, kembali mencuri perhatian para pecinta musik | Sumber: youtube.com

Sukabumihitz – Lagu “Kau Masih Kekasihku” dari band pop-rock Indonesia, Naff, kembali mencuri perhatian para pecinta musik. Meski dirilis hampir dua dekade lalu, tepatnya pada tahun 2006 dalam album Isyarat Hati, lagu ini tetap relevan dan terus menyentuh hati pendengar lintas generasi. Kehadirannya kembali di berbagai platform digital seperti TikTok, Spotify, dan YouTube membuktikan bahwa karya musik yang tulus akan selalu menemukan tempatnya.

Ady, vokalis Naff kala itu, menulis lagu ini berdasarkan pengalaman pribadi saat merantau di Bandung. Dalam sebuah wawancara, Ady mengungkapkan bahwa lirik lagu ini terinspirasi dari kisah cintanya yang tak berujung bahagia. Ia menyalurkan rasa rindu dan kehilangan lewat lirik yang sederhana namun penuh makna, sehingga banyak orang bisa langsung merasa terhubung secara emosional.

Beberapa baris lirik seperti “Jauh di lubuk hatiku, masih terukir namamu” dan “Engkau masih kekasihku” menjadi bagian paling kuat dari lagu ini. Liriknya menggambarkan bahwa cinta sejati tidak selalu harus memiliki. Kadang, kita tetap menyayangi seseorang meskipun hubungan sudah berakhir. Perasaan sayang itu tetap ada, menjadi bagian dari perjalanan hidup seseorang tanpa harus mengganggu kebahagiaan yang sekarang.

Baca juga: Fourtwnty Sukses Bikin Lagu “Mangu” Viral Lagi, Kisah Cinta Beda Keyakinan yang Menyayat Hati

Lagu ini bercerita tentang rasa rindu yang mendalam hingga akhirnya belajar menerima kenyataan. Walau sudah lama, nuansa musiknya yang memperkuat emosi dalam lirik membuat banyak orang yang menggunakan lagu ini sebagai latar video di TikTok. Jutaan pendengar juga terus memutarnya melalui YouTube dan Spotify. Tidak sedikit generasi muda yang baru mengenal lagu ini dan langsung merasakan keterikatan emosional dengannya.

Popularitas lagu ini bukan hanya karena nostalgia. Lagu ini berhasil menyentuh hati karena menyampaikan pesan cinta yang ikhlas dan dewasa. Kita belajar bahwa tidak semua cinta harus berakhir bahagia, tapi kita bisa tetap mengenang cinta itu dengan baik.

“Kau Masih Kekasihku”  menunjukkan bahwa karya yang lahir dari ketulusan hati akan terus dikenang. Lagu ini bukan hanya tentang patah hati, tapi juga tentang cinta yang dewasa dan penuh kenangan. Meski seseorang sudah pergi, bukan berarti kita harus melupakannya. Beberapa kenangan tetap hidup dalam hati, dan lagu ini menjadi pengingat tentang hal itu.

Baca juga: Rombongan Bodonk Koplo Meledak Lewat Lagu “Calon Mantu Idaman”