Sukabumihitz – Mahasiswa Universitas BSI Sukabumi, yang tergabung dalam kelompok Aplomb, telah melaksanakan kegiatan serah terima aplikasi Sistem Informasi Ekstrakurikuler Berbasis Web kepada SMPN 1 Gunungguruh, yang berlokasi di Kecamatan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi. Acara ini berlangsung pada Kamis (1/8) dari pukul 14.30 hingga 15.30 WIB.
Kelompok Aplomb, yang terdiri dari Pine Rahman Sari, Nurwinda, dan Nadia Awali Febriani, mengungkapkan bahwa aplikasi ini adalah bagian dari proyek tugas akhir mereka. Aplikasi ini bertujuan untuk memudahkan siswa dalam mendaftar ekstrakurikuler dan meningkatkan efisiensi dalam pengelolaan pendaftaran.
“Dengan adanya aplikasi ini, siswa dapat melakukan pendaftaran ekstrakurikuler dengan mudah dimana saja dan kapan saja, dan proses pengelolaan pendaftaran menjadi lebih efisien, potensi kesalahan data dapat diminimalisir dan terorganisir dengan akses yang mudah,” ujar Pine.
Aplikasi ekstrakurikuler berbasis web ini dirancang untuk membantu pihak sekolah mengelola data ekstrakurikuler dengan lebih efektif. Fitur-fitur utamanya meliputi pendaftaran anggota, penjadwalan kegiatan, pelaporan keaktifan siswa, dan mencetak data siswa yang mengikuti ekstrakulikuler.
Baca juga: 7 Tips Memilih Jurusan Kuliah yang Tepat, No 6 Kunci Utamanya
Dalam acara ini terdapat sesi pelatihan singkat bagi para pengelola ekstrakurikuler di SMPN 1 Gunungguruh. Pelatihan tersebut bertujuan memastikan pengelola dapat menggunakan aplikasi dengan baik.
Penyerahan aplikasi diterima langsung oleh Ida Nurfaidha selaku Kesiswaan SMPN 1 Gunungguruh. Beliau mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Universitas Bina Sarana Informatika dan mahasiswa yang telah mengembangkan aplikasi ini.
“Kami sangat mengapresiasi kerja keras dan dedikasi dari tim pengembang. Harapannya aplikasi ini dapat mempermudah pengelolaan kegiatan ekstrakurikuler di sekolah kami dan memberikan manfaat yang besar bagi siswa-siswi,” ujar Ida.
Sementara itu, Nina salah satu guru di SMPN 1 Gunungguruh, juga menyampaikan apresiasinya kepada Universitas Bina Sarana Informatika atas kontribusi nyata dalam meningkatkan kualitas manajemen akademik di sekolah.
“Aplikasi ini sangat membantu dan mempermudah pihak sekolah untuk mengelola data siswa-siswi yang mengikuti ekstrakulikuler. Kami sangat berterima kasih kepada mahasiswa yang telah berupaya keras untuk proyek ini.” Kata Nina.
Kolaborasi antara SMPN 1 Gunungguruh dan Universitas Bina Sarana Informatika ini sebagai langkah inovatif dalam pemanfaatan teknologi untuk dunia pendidikan. Harapannya kerjasama ini dapat membawa dampak positif dan menginspirasi berbagai pihak untuk terus mencari solusi kreatif dan efisien.