Sukabumihitz – Memasuki fase penentuan masa depan, siswa kelas XII SMKN 2 Sukabumi mendapat pengarahan berharga melalui kegiatan sosialisasi kampus dan Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) yang diagendakan berlangsung selama tiga hari, mulai 20 hingga 22 Januari 2026. Sebagai upaya membantu siswa kelas XII menentukan pilihan setelah lulus sekolah kegiatan ini menghadirkan berbagai perguruan tinggi serta LPK untuk memberikan gambaran nyata tentang dunia pendidikan dan dunia kerja.

Persiapan kegiatan ini melibatkan berbagai pihak internal sekolah. Guru Bimbingan Konseling (BK) SMKN 2 Sukabumi, Debie Sagita, menyampaikan bahwa koordinasi menjadi kunci utama agar kegiatan berjalan optimal.
“Untuk persiapan sosialisasi kampus dan LPK tahun ini, kami dari tim BK melakukan koordinasi bersama wali kelas XII dan pihak manajemen sekolah. Setelah itu, kami menyusun jadwal kegiatan serta teknis pelaksanaan agar acara berjalan tertib dan efektif,” ungkap Debie.
Ia juga menjelaskan bahwa kegiatan tersebut melibatkan banyak institusi pendidikan dan pelatihan. Selain itu, kegiatan ini membawa dampak positif bagi siswa kelas akhir.
“Pada kegiatan kali ini, ada lima Perguruan Tinggi Negeri, sembilan Perguruan Tinggi Swasta, serta enam LPK yang ikut berpartisipasi memberikan sosialisasi kepada siswa,” jelasnya. Siswa bisa mendapatkan gambaran nyata tentang pilihan mereka setelah lulus, baik melanjutkan ke perguruan tinggi maupun langsung bekerja melalui LPK,” ujarnya.
Ia berharap kegiatan serupa terus berlanjut di masa mendatang.
“Harapan kami, melalui kegiatan ini siswa-siswi SMKN 2 Sukabumi menjadi lebih termotivasi, memiliki arah perencanaan karier yang jelas, dan mampu mengambil keputusan sesuai dengan minat serta potensi masing-masing. Kami juga berharap kerja sama dengan pihak kampus dan LPK dapat terus terjalin secara berkelanjutan demi mendukung masa depan siswa,” tambahnya.
Baca juga: Hujan Tak Surutkan Antusiasme, Edufair 2026 SMAN 1 Cikidang Disambut Meriah
UBSI Sukabumi menjadi salah satu perguruan tinggi yang berpartisipasi aktif menghadiri kegiatan sosialisasi kampus pada Selasa, 20 Januari 2026. Satia Suhada selaku tim Marketing Communication (MARCOM) UBSI Sukabumi, kampus memperkenalkan profil UBSI sebagai Kampus Digital Kreatif yang menyiapkan mahasiswa dengan kompetensi praktis, adaptif, dan relevan dengan kebutuhan industri.

Satia menjelaskan bahwa sosialisasi kampus memiliki peran penting bagi siswa SMK yang tengah berada di fase krusial menentukan masa depan. Ia menilai kehadiran kampus di lingkungan sekolah dapat membantu siswa memperoleh informasi yang akurat sebelum mengambil keputusan besar.
Antusiasme peserta juga terlihat dari tanggapan siswa. Viera Dwinov Bostami, siswi kelas XII, mengaku kegiatan ini sangat membantu.
“Menurut saya, kegiatan ini sangat bagus dan bisa menjadi acuan bagi siswa yang masih bingung setelah lulus mau kuliah atau bekerja. Informasi yang disampaikan benar-benar membuka wawasan,” ujarnya.
Sementara itu, Zahwan Farashaki, siswa kelas XII lainnya, menilai kegiatan tersebut memberi manfaat besar.
“Kegiatan yang diselenggarakan oleh kesiswaan serta guru BK dan BKK ini benar-benar bermanfaat. Dengan menghadirkan sekitar banyak universitas dan LPK, wawasan kami jadi jauh lebih terbuka,” katanya. Ia pun berharap SMKN 2 Sukabumi terus mencetak generasi yang berprestasi.
Melalui keikutsertaan dalam sosialisasi kampus ini, UBSI Sukabumi menegaskan komitmennya untuk terus hadir mendampingi generasi muda dalam merancang masa depan. Dengan pendekatan edukatif dan informasi yang relevan, UBSI berupaya menjadi mitra strategis sekolah dalam mencetak lulusan yang siap bersaing dan berkembang di era digital.














