AgamaPendidikanRamadhan

Rayakan Berkah Ramadhan, HIMASI Gelar BURSA – Buka dan Sahur Bersama

17
×

Rayakan Berkah Ramadhan, HIMASI Gelar BURSA – Buka dan Sahur Bersama

Sebarkan artikel ini

Sukabumihitz – Himpunan Mahasiswa Sistem Informasi (HIMASI) Universitas BSI Sukabumi menggelar acara spesial bertajuk “BURSA – Buka dan Sahur Bersama” pada Jumat-Sabtu (5-6/4). Acara yang mengusung tema “Berkah Ramadhan HIMASI Berbagi” ini berlangsung meriah di Desa Muaradua, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi. Kegiatan ini bertujuan mempererat tali silaturahmi serta berbagi kebahagiaan dan keberkahan bulan suci Ramadhan dengan masyarakat setempat.

Acara ini akan berlangsung selama dua hari penuh dengan rangkaian kegiatan yang beragam. Pada hari pertama, acara terlaksana berbagai perlombaan Islami yang menarik, santunan untuk masyarakat, hiburan, dan pembagian hadiah. Menjelang sore hari, persiapan untuk buka puasa bersama terlaksana sebelum masuk waktu berbuka. Setelah berbuka, acara dilanjutkan dengan ISHOMA (Istirahat, Shalat, dan Makan), kajian Islami, dan ditutup dengan sesi penutupan pada malam hari.

Keesokan harinya, pada hari Sabtu, acara mulai sejak dini hari dengan persiapan berbagi Sahur. Kegiatan ini terselenggara dengan lancar, kemudian dilanjutkan dengan sahur bersama yang penuh kehangatan.

Baca Juga: Mahasiswa Universitas BSI Sukabumi Jadi Pengusaha Sebelum Wisuda

Serangkaian Kegiatan BURSA yang diselenggarakan oleh HIMASI berkolaborasi dengan Pelita Intan Muda
Serangkaian Kegiatan BURSA yang diselenggarakan oleh HIMASI berkolaborasi dengan Pelita Intan Muda

Seluruh rangkaian acara ini berada di bawah koordinasi pengurus HIMASI Universitas BSI Sukabumi dan anggota Pelita Intan Muda (PIM) Sukabumi, serta melibatkan partisipasi aktif dari masyarakat umum. Melalui kegiatan ini, harapannya hubungan antar warga semakin erat dan rasa kebersamaan di bulan Ramadhan semakin terasa.

Acara “BURSA – Buka dan Sahur Bersama” ini juga menjadi kesempatan bagi masyarakat Desa Muaradua, terutama anak-anak, untuk merasakan kebersamaan dan kebahagiaan dalam nuansa Ramadhan. Semua lapisan masyarakat turut serta dan merasakan langsung keberkahan bulan suci ini.

Acara ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga sarana untuk berbagi rezeki dan kebahagiaan di bulan yang penuh berkah. Semangat gotong royong dan kepedulian sosial HIMASI  dan masyarakat Desa Muaradua memberikan inspirasi bagi banyak pihak. Mari kita bersama-sama menjaga semangat kebersamaan dan berbagi di bulan Ramadhan yang suci ini.

HIMASI berharap acara ini dapat menjadi agenda tahunan yang mampu memperkuat ikatan sosial dan spiritual di kalangan masyarakat. Dengan suksesnya acara ini, HIMASI berkomitmen untuk terus berkontribusi positif bagi masyarakat melalui kegiatan-kegiatan serupa di masa mendatang.

Baca Juga: Universitas BSI Masuk 10 Besar Universitas Terbaik Versi SINTA!